PENGALAMAN DALAM BERORGANISASI
PALANG MERAH REMAJA (PMR)
Nama saya Kessy Adelya Fitri, saya akan menceritakan
pengalaman saya dalam berorganisasi, ada beberapa organisasi yang pernah saya
ikuti sewaktu masih duduk dibangku SMP dan SMA. Yang akan saya ceritakan adalah
pengelaman berorganisasi di PMR (Palang Merah Remaja). PMR adalah organisasi
yang sudah saya ikuti sejak SMP, pada awalnya SMP saya mengadakan perekrutan
anggota PMR, berhubung PMR adalah organisasi baru jadi ada banyak siswa-siswi
yang ingin mendaftar.
Saya diterima menjadi anggota PMR, karena saya termasuk
siswi yang aktif di sekolah , bersama beberapa teman saya belajar bagaimana
cara dan trik-trik yang dilakukan saat seseorang mengalami kecelakaan, saya
juga berlajar bagaimana menberikan pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K) .
lewat organisasi PMR saya menyerap banyak ilmu.
PMR menjadi salah satu organisasi yang populer, sehingga PMR
pun dijadikan kegiatan ekstakulikuler, dalam organisasi PMR pengelompokan
keanggotan dibagi menjadi 2, Grup Inti dan Grup Umum. Grup inti berisikan para
senior yang sudah memiliki pengalaman, sedangkan grup umum adalah siswa-siswi
yang baru mengikuti PMR.
Setiap tahun PMI Kabupaten Bangka selalu mengadakan acara
untuk PMR, biasanya akan acara tersebut adalah camping di sebuah pantai yang
berlokasi di Sungailiat, kabupaten Bangka. SMP saya yaitu SMPN 1 Belinyu pun
turut serta menjadi peserta di acara itu. Ada beberapa perlombaan yang
diadakan, salah satunya pentas seni, beberapa kali SMP kami menjadi juara di
perlombaan itu.
Saya sangat senang karena saya juga ikut serta dalam
perlombaan itu, kegiatan yang diadakan
oleh PMI Kabupaten Bangka sangat bermanfaat bukan hanya menambah ilmu tapi juga
memperat tali silaturahmi dikalangan pelajar SMP seKabupaten Bangka.
Ketika saya menginjak bangku SMA, saya juga mendaftar di
organisasi PMR. Karena memiliki pengalama sejak SMP saya pun diterima.
Permasalahan dalam organisasi mulai terasa saat kami akan mengikuti acara
tahunan PMR tingkat SMA di Kabupaten Bangka.
Saya dan beberapa teman saya yang memang sudah aktif sejak
SMP, terpilih menjadi salah satu perwakilan SMA untuk ikut serta dalam acara
tersebut, karena kami baru kelas 1 SMA, ada beberapa anggota senior yang tidak
terpilih menjadi kesal. Sikap mereka menjadi sedikit berbeda dan dingin. Hal
itu membuat saya sedikit terganggu, tapi sebisa mungkin saya tidak terlarut
dalam permusuhan, karena mereka adalah senior yang harus saya hormati.
Saya memiliki bebrapa teman dekat sejak SMP yang terlibat dalam organisasi PMR,
karena yang harus menjadi peserta adalah siswa kelas 1 dan 2 SMA jadi kami
semua terpilih. Kami mempersiapkan semuanya sebaik-baiknya, kami harus
mengharumkan nama SMA kami dan Organisasi PMR kami.
Kami berangkat dari pagi-pagi sekali dari SMA menggunakan
mobil menuju tempat pelaksanaan acara yaitu pantai matras , Sungailiat Bangka.
Kelompok kami berjumlah 14 orang, termasuk dua kakak senior kelas 3 yang menjadi
pembimbing kami. Rencananya kami akan bertemu dengan pembina kami di lokasi
karena beliau sedang memiliki beberapa urusan.
Selama perjalanan sangat menyenangkan tidak pernah
terpikirkan bahwa kami akan mengalami permasalahan. Perjalananan kami memakan
waktu 1 jam. Setibanya disana, kami mendapatkan lokasi tenda yang berada di
paling ujung dekat dengah hutan. Dengan semangat kami membangun 2 tenda, satu
tenda untuk barang-barang dan sartu tenda untuk tidur.
Beberapa lama menunggu , pembina kami tak kunjung datang,
sudah beberapa kali kami menelfon beliau tapi tidak diangkat. Dan akhirnya
beliau mengabarkan kami kalau beliau tidak dapat menemani kami selama acara
tersebut, karena beliau memiliki urusan mendadak dan harus segera pulang ke
daerah asalnya di Palembang.
Kebingungan melanda kami, untunglah pembina kami sudah
menghubungi salah satu guru yang memang tinggal di Sungailiat. Beliau datang
membawa beberapa perlengkapan yang lupa kami bawa. Panitia membagikan beberapa
selebaran yang berisikan macam-macam perlombaan dan kertas pendaftaran. Ada 7
macam perlombaan , jadi setiap perlombaan mengirimkan 2 anggota .
Kami memenangi beberapa perlombaan walaupun hanya masuk 3
besar, tapi kami menjadi juara pertama dalam pentas seni.
Menjadi seorang anggota PMR sangat menyenangkan, kau bisa
tau bagaimana memberikan pertolongan pada kecelakaan, membalut luka, mengobati
orang sakit dengan bahan alami dan masih banyak lagi, menjadi anggota PMR
adalah pengalaman yang tidak akn pernah saya lupakan.
Terima kasih.
LuckyClub Casino: Play £10, get 30 free spins when you deposit
BalasHapusJoin and play exciting slots and other casino games at LuckyClub Casino. The Lucky Club Casino website offers you luckyclub.live a fantastic way to enjoy the